Asimilasi Warga Binaan Lapas Kolonodale Peduli Kebersihan Gereja Jelang Natal Dan Tahun Baru 2023

Asimilasi Warga Binaan Lapas Kolonodale Peduli Kebersihan Gereja Jelang Natal Dan Tahun Baru 2023

Kolonodale – Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kolonodale melaksanakan bersih-bersih rumah ibadah sebagai wujud kepedulian dan bakti sosial terhadap kebersihan lingkungan khususnya pada rumah-rumah ibadah. Kegiatan ini juga sebagai bentuk toleransi antar umat beragama terutama bagi warga binaan dan jajaran petugas Lapas kolonodale, dalam rangka menyambut hari raya Natal dan tahun baru 2023.

Adapun warga binaan yang dilibatkan dalam kegiatan bakti sosial ini merupakan warga binaan yang telah memenuhi syarat secara adminstrasi dan subtantif untuk melaksanakan asimilasi sesuai dengan Undang-Undang No. 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan.

Kegiatan bersih-bersih rumah ibadah ini dilaksanakan di Gereja Toraja Klasis Sulawesi Tengah Timur Jemaat Diaspora Tamatiku Kolonodale pada Sabtu (03/12). Kegiatan dimulai pada pukul  07.30 Wita diawali dengan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kalapas Kolonodale Arifin Akhmad kemudian rombongan secara bersama-sama menuju ke Gereja Toraja Jemaat Diaspora Tamatiku Kolonodale.

“Pagi ini kami mengumpulkan petugas maupun warga binaan Lapas Kolonodale untuk melakukan kegiatan bersih-bersih rumah ibadah, ini merupakan program kebersamaan kita dimana saudara kita yang Nasrani dalam waktu dekat ini akan melaksanakan Natal, untuk itu saya mohon bantuan rekan-rekan petugas maupun warga binaan untuk melaksanakan pembersihan di Gereja Toraja Kolonodale”. Ujar Kalapas Kolonodale Arifin Akhmad.

Sementara itu, Pendeta Gereja Toraja Jemaat Diaspora Tamatiku Kolonodale, Pdt. Resva Rerung, S.Th menyambut baik kegiatan ini beliau juga menyampaikan terima kasih kepada warga binaan dan petugas Lapas Kolonodale ”kami dari seluruh warga Gereja Toraja mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak-bapak dan ibu-ibu dari Lapas Kolonodale, programnya bagus sekali telah membantu kami membersihkan rumah ibadah, semoga bapak dan ibu tetap sehat dan semoga tuhan memberkati” tutur Pendeta Gereja Toraja Jemaat Diaspora Tamatiku Kolonodale, Resva Rerung.

Kegiatan bersih-bersih rumah ibadah kali ini berlangsung hingga pukul 11.00 Wita, kegiatan berjalan aman dan lancar dengan tetap memperhatikan aspek keamanan dan pengawasan terhadap warga binaan yang mengikuti kegiatan ini.

map


logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III KOLONODALE
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Dr Sahardjo No 01 Kelurahan Bahoue Kecamatan Petasia Kabupaten Morowali Utara Kode Pos 94971
0822-9610-3760

Email Kehumasan
humaslapaskolonodale@gmail.com

Email Aduan
lapaskolonodale@gmail.com

Hari ini14
Kemarin483
Minggu ini14
Bulan ini8463
Total 123410

20-05-2024