Tingkatkan pembinaan kepribadian bagi WBP Muslim, Lapas Kolonodale laksanakan kajian agama via Zoom.

Tingkatkan pembinaan kepribadian bagi WBP Muslim, Lapas Kolonodale laksanakan kajian agama via Zoom.

Kolonodale - Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Kolonodale mengikuti kajian keagamaan di Aula Dr. Sahardjo Lapas Kolonodale. Pengisi kajian merupakan Ustadz Gunawan yang melaksanakan kajian dari Kota Madinah secara langsung menggunakan Aplikasi Teleconference Zoom. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh WBP Muslim Lapas Kolonodale serta diawasi oleh Petugas Jaga Lapas Kolonodale. Sabtu, (03/01)

Pada kesempatan kali ini, Ustad Gunawan dalam khotbahnya yang berjudul Pentingnya Peranan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari memberikan makna penting kehidupan bahwasannya selalu berpedoman pada Al-Quran dalam kehidupan terutama ketika sedang menjalani masa pidana agar kelak dapat menjadi insan yang lebih baik lagi.

“Saudara saudara ku umat muslim sekalian, hendaklah kita sebagai muslim mempedomani Al-Quran dalam menjalani keseharian kita dan sebagai penunjuk jalan kita agar dapat meningkatkan takwa serta mendekatkan diri kita kepada Allah SWT supaya kita selamat baik di dunia maupun akhirat” tutur Ustadz Gunawan

Kasubsi Pembinaan Lapas Kolonodale, Asis Hi. Bahar mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan kepribadian yang dilaksanakan di Lapas Kolonodale. Pembinaan Kepribadian merupakan pengembangan dasar-dasar pribadi setiap individu agar mampu menyeimbangkan atau mengendalikan dirinya sendiri melalui kegiatan keagamaan.

"Memberikan pola pikir yang sehat serta menjadi pribadi yang lebih baik sangatlah sulit, mengingat kasus yang mereka lakukan sangatlah beragam dan perlu penanganan khusus, maka dengan menyentuh hati mereka melalui kegiatan keagamaan sangat diperlukan agar hati mereka tergerak dan menjadi insan yang lebih baik nantinya " tutup Asis Hi. Bahar.

Kegiatan ini berjalan dengan suasana yang khidmat serta diikuti oleh seluruh WBP Muslim Lapas Kolonodale dan juga dalam Pengawasan Regu Pengamanan Pagi Lapas Kolonodale.

map


logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III KOLONODALE
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Dr Sahardjo No 01 Kelurahan Bahoue Kecamatan Petasia Kabupaten Morowali Utara Kode Pos 94971
0822-9610-3760

Email Kehumasan
humaslapaskolonodale@gmail.com

Email Aduan
lapaskolonodale@gmail.com

Hari ini54
Kemarin483
Minggu ini54
Bulan ini8503
Total 123450

20-05-2024