Sinergitas antar APH, Lapas Kolonodale Terima Patroli Sambang Subdenpomn XIII/2-2 Poso

Sinergitas antar APH, Lapas Kolonodale Terima Patroli Sambang Subdenpomn XIII/2-2 Poso

Kolonodale – Dalam rangka deteksi dini gangguan Keamanan dan Ketertiban dan Sinergitas antar APH, Lapas Kolonodale menerima kunjungan dari Subdenpomn XIII/2-2 Poso. Rabu, (08/05).

Kedatangan personil Subdenpomn XIII/2-2 Poso, Peltu Wicaksono Setyo Darmo dan Anggota Serka Adi Rulli Setiawan tersebut disambut langsung oleh Kalapas Kolonodale Arifin Akhmad yang didampingi oleh Kasubsi Keamanan dan Ketertiban Heru Cahyono.

Dalam kunjungan sambang kali ini Kalapas Kolonodale, Arifin Akhmad mengajak Peltu Wicaksono Setyo Darmo bersama anggota untuk kontrol langsung ke dalam blok hunian Lapas Kelas III Kolonodale.

Kalapas Kolonodale, Arifin Akhmad mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk langkah preventif pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban dengan bersinergi dengan APH terkait.

“Kami bersinergi dengan APH dalam hal ini Subdenpomn XIII/2-2 Poso dalam melakukan kontrol sambang sebagai bentuk implementasi 3 Kunci Pemasyarakatan maju yaitu sinergi dengan aparat penegak hukum” Ucap Kalapas.

Kegiatan Patroli Sambang ini berjalan dengan aman, lancar, dan tertib hingga selesai.

map


logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III KOLONODALE
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Dr Sahardjo No 01 Kelurahan Bahoue Kecamatan Petasia Kabupaten Morowali Utara Kode Pos 94971
0822-9610-3760

Email Kehumasan
humaslapaskolonodale@gmail.com

Email Aduan
lapaskolonodale@gmail.com

Hari ini232
Kemarin483
Minggu ini232
Bulan ini8681
Total 123628

20-05-2024