Tingkatkan Pengamanan Di Lapas Kolonodale Dengan Penambahan Lonceng

Tingkatkan Pengamanan Di Lapas Kolonodale Dengan Penambahan Lonceng

Tingkatkan Pengamanan Di Lapas Kolonodale Dengan Penambahan Lonceng 

 

Kolonodale – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Kolonodale beberapa waktu lalu telah menerima 4 buah lonceng dari Direktorat Jenderal Pemasayrakatan, memanfaatkan tambahan lonceng tersebut jajaran Subseksi Keamanan dan Ketertiban Lapas kolonodale lakukan pemasangan lonceng. Sabtu (10/06).

 

Sebelumnya dua buah lonceng telah terpasang masing-masing di ruang kontrol Karupam dan pada Pos Lingkungan, Keempat lonceng yang baru tersebut dipasang pada setiap sudut diarea brandgang, pemasangan tersebut dilaksanakan oleh WBP tamping yang diawasi oleh staf Kamtib Yusuf Alif Magenta bersama Muhammad Guntur.

 

Kepala Subseksi Keamanan dan Ketertiban (Kasubsi Kamtib) Heru Cahyono mengatakan selain berfungsi sebagai kontrol kesiapan petugas, Lonceng di Lapas juga berfungsi untuk memberikan isyarat kejadian tertentu seperti kebakaran, pelarian dan lain sebagainya.

 

“saat ini, keempat buah lonceng telah terpasang disetiap sudut pada area brandgang. Saya berpesan kepada regu pengamanan harus selalu membunyikan lonceng kontrol setiap melakukan pengontrolan keliling area brandgang” Pesan Heru Cahyono.

 

Kegiatan pemasangan lonceng isyarat tersebut berlangsung aman dan lancar.

map


logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III KOLONODALE
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Dr Sahardjo No 01 Kelurahan Bahoue Kecamatan Petasia Kabupaten Morowali Utara Kode Pos 94971
0822-9610-3760

Email Kehumasan
humaslapaskolonodale@gmail.com

Email Aduan
lapaskolonodale@gmail.com

Hari ini90
Kemarin483
Minggu ini90
Bulan ini8539
Total 123486

20-05-2024