Penghormatan Kepada Arwah Para Pahlawan, Lapas Kelas III Kolonodale Gelar Upacara Tabur Bunga

Penghormatan Kepada Arwah Para Pahlawan, Lapas Kelas III Kolonodale Gelar Upacara Tabur Bunga

Dalam rangka memperingati Hari Kementerian Hukum dan HAM ke-78, Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kolonodale melaksanakan Upacara Tabur Bunga di Pelabuhan Kolonodale hari ini (Rabu, 09/08/2023)

Upacara ini dipimpin oleh Kepala Lapas Kelas III Kolonodale Arifin Akhmad, diikuti oleh Pejabat Struktural, seluruh Pegawai dan Dharma Wanita Lapas Kelas III Kolonodale. Kegiatan diawali dengan Upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas III Kolonodale Arifin Akhmad selaku Inspektur Upacara.

“Mari kita selalu mengenang jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk bangsa ini sebagai wujud dari rasa syukur, rasa hormat, rasa bakti, dan terima kasih dengan menghormati mereka yang telah berjuang bagi kemerdekaan bangsa dan negara ini, Khususnya para pahlawan yang telah mengabdikan dirinya untuk Kementerian Hukum dan HAM RI” jelas Kalapas.

Kegiatan dilanjutkan dengan tabur bunga yang diawali oleh Kepala Lapas Kelas III Kolonodale, Para Pejabat Struktural, seluruh Pegawai serta Dharma Wanita Lapas Kelas III Kolonodale.

“Hadirnya kita sebagai generasi penerus untuk membawa Indonesia pada umumnya dan Kemenkumham pada khususnya ke arah yang lebih baik” tutup Kalapas.

map


logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III KOLONODALE
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Dr Sahardjo No 01 Kelurahan Bahoue Kecamatan Petasia Kabupaten Morowali Utara Kode Pos 94971
0822-9610-3760

Email Kehumasan
humaslapaskolonodale@gmail.com

Email Aduan
lapaskolonodale@gmail.com

Hari ini90
Kemarin483
Minggu ini90
Bulan ini8539
Total 123486

20-05-2024