Pemasyarakatan bersih-bersih Lapas Kolonodale Razia Blok Hunian

Pemasyarakatan bersih-bersih Lapas Kolonodale Razia Blok Hunian

Pemasyarakatan bersih-bersih, Lapas Kolonodale Razia Blok Hunian

Kolonodale - Dalam rangka kegiatan Pemasyarakatan Bersih-Bersih peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 Tahun 2023 Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Kolonodale Menggelar razia blok hunian. Jum’at (17/03/2023)

Kegiatan yang dilakukan secara serentak pada seluruh Lapas/Rutan se-Indonesia ini diharapkan dapat memperkecil potensi gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas. Hal ini sesuai dengan arahan Dirjen Pemasyarakatan, Reynhard Silitongan tentang 3 + 1 Kunci Pemasyarakatn Maju, yaitu deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban, Berantas Narkoba, Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum serta kembali ke prinsip dasar Pemasyarakatan (Back To Basic).

Razia blok hunian kali ini dilaksanakan dengan bekerja sama dengan Aparat TNI/Polri dari Koramil 13-11-03 Petasia dan Polsek Petasia, menyisir seluruh blok hunian warga binaan Lapas Kolonodale, yang berlangsung sejak pukul 10.00 Wita – Selesai.

Hasil dari kegiatan razia ini ditemukan beberapa barang terlarang yang dapat berpotensi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas yaitu balok kayu, pipa besi, paku, tali, piring kaca, gelas kaca serta sendok stainless.

Kegiatan razia Pemasyrakatan bersis-bersih ini berjalan aman dan kondusif, barang-barang terlarang yang telah didata selanjutnya akan dimusnahkan sebagai langkah konkrit dalam pencegahan keamanan dan ketertiban di Lapas Kolonodale.

map


logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III KOLONODALE
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Dr Sahardjo No 01 Kelurahan Bahoue Kecamatan Petasia Kabupaten Morowali Utara Kode Pos 94971
0822-9610-3760

Email Kehumasan
humaslapaskolonodale@gmail.com

Email Aduan
lapaskolonodale@gmail.com

Hari ini477
Kemarin522
Minggu ini3035
Bulan ini8443
Total 123390

19-05-2024